author Ahmad Muhardian

Cara Setup SSH Key untuk BitBucket Biar Gak Perlu Lagi Password


Setup SSH Key Bitbucket

Kita bisa nge-push kode ke Bitbuket melalui dua protokol, yakni HTTPS dan SSH.

Clone Repo di Bitbucket

Jika kamu menggunakan HTTPS, maka kamu akan diminta untuk memasukan password di setiap kali nge-push.

Namun, jika kamu pakai SSH..

..maka kamu tidak perlu melakukan itu.

Tapi masalahnya:

Kita membutuhkan SSH Key untuk bisa nge-push melalui SSH.

Jika kamu paksakan tanpa SSH Key, maka akan terjadi error seperti ini:

Permission denied public key

Ini artinya kita belum memiliki SSH Key yang valid untuk Bitbuket.

Jika kamu baru pertama mendengar istilah SSH Key:

SSH Key adalah sebuah kunci yang berupa file untuk melakukan authentikasi ke Bitbucket.

Sebenarnya SSH Key ini mewakili password, hanya saja kelebihannya dia disimpan dalam file dan bisa dipakai kapan aja.

Jadi kita tidak perlu mengetik password berulang-ulang setiap mau nge-push.

Lalu gimana cara membuat SSH Key?

Mari kita pelajari!

1. Membuat SSH Key

Pertama kita harus membuat file SSH key yang tediri dari:

  1. Private Key
  2. Public Key

Caranya, bisa menggunakan terminal atau git-bash dengan perintah berikut:

cd ~/.ssh/ #pindah ke direktori ssh

# membuat private key dan public key
ssh-keygen -t rsa -C "[email protected]" -b 4096

Silahkan ubah "[email protected]" dengan email kamu sendiri. Angka 4096 adalah besar bit yang akan digunakan.

Berikutnya, kita akan diminta mengisi id dan passpharse.

Membuat SSH Key

Pada contoh di atas, saya mengisi id dengan dian dan passpharse tidak diisi. Langsung saja tekan Enter saat pengisian passpharse.

Jika kamu mengisi passpharse, maka akan diminta mengisinya lagi saat melakukan push melalui SSH.

Setelah selesai… akan ada dua file baru di dalam direktori ~/.ssh/.

Private Key dan Public Key

Private Key berisi kunci rahasia yang tidak boleh diketahui siapapun dan Public Key berisi kunci publik yang akan kita taruh di Bitbucket.

2. Tambahkan SSH Key ke Akun Bitbucket

Silahkan buka public key yang sudah dibuat dengan teks editor.

Public Key

Lalu copy semu isinya.

Setelah itu, buka Bitbucket dan masuk ke Menu-> Personal Settings.

pesonal setting menu

Masuk ke menu SSH Keys, lalu klik Add Key.

add key menu

Setelah itu, masukan label SSH Key dan paste publik key pada isian Key.

Menambahkan SSH key di Bitbucket

Kemudian klik Add Key untuk menyimpan.

3. Konfigurasi SSH Key

Agar SSH Key yang kita buat otomatis digunakan untuk koneksi ke SSH, maka kita bisa tentukan di dalam file config.

File konfigruasi

Silahkan buka file ~/.ssh/config dengan teks editor, kemudian atur isinya seperti ini:

# Bitbucket
Host bitbucket.com
IdentityFile ~/.ssh/dian

Perhatikan, dian adalah nama file dari Private Key saya. Silahkan ganti dengan private key milikmu.

ssh config

Oke, semua sudah siap. Mari kita coba!

4. Uji Coba!

Ketik perintah berikut ini di terminal:

Kalau hasilnya seperti di bawah ini, maka koneksi berhasil.

ssh key test bitbucket

Sekarang kita bisa nge-push ke Bitbucket melalui SSH.

Apa Selanjutnya?

Selamat, kamu telah berhasil menggunakan SSH untuk berkomunikasi dengan server Bitbucket.

Selanjutnya silahkan pelajari Git lebih mendalam di Tutorial Git untuk Pemula.

Ada pertanyaan?

Sampaikan aja di komentar!